Timnas Indonesia !!
Itulah yang sekarang selalu dibicarakan semua publik Indonesia. berita yang seharusnya ada untuk peristiwa yang ada di alam negri ini berubah menjadi berita timnas begitu pula dengan gossip yang biasanya hangat dengan perbincangan gossip para artis negri ini malah berubah dengan berita Timnas Indonesia. Apalagi timnas Indonesia mengadakan naturalisasi C. Gonzales dan Irfan Bachdim tapi ada yang bilang Irfan Bachdim pemain naturalisasi dan juga ada yang bilang tidak, entahlah yang penting kini dia membela untuk timnas Indonesia dengan baik dan terbukti sudah 2 goal dicetak ke gawang Malaysia dan Laos pada babak penyisihan. Maka dari itu dia disulap menjadi idola baru di Indonesia terutama para kaum hawa.
Mengapa semua publik senang membicarakan timnas Indonesia saat ini?
mungkin adanya peningkatan dalam timnas Indonesia pada saat ini yang diarsiteki oleh pelatih berdarah Austria (Alfred Riedl).
Di ajang AFF Suzuki Cup 2010 Indonesia bermain sangat baik, dari awal babak penyisihan Indonesia menang telak atas tamunya Malaysia dengan skor 5-1 di Gelora Bung karno Senayan, Jakarta, kemudian menang telak lagi melawan Laos 6-0 di stadion yang sama.
beberapa hari berselang lagi-lagi Indonesia menang atas tamunya Thailand dengan skor 2-1 yang dalam beberapa tahun terakhir Indonesia tidak pernah menang. Babak penyisihan telah usai Indonesia melaju ke babak semi final dengan nilai sempurna yaitu 9 poin dari 3 laga yang dilakoninya dan Malaysia menemani Indonesia sebagai Runner up grup A yang mengantongi nilai 4 poin dari 3 laga. Di semi final Indonesia bertemu dengan Filipina yang berada di posisi runner up grup B, secara ajaib Indonesia melewati babak semi final secara mulus di kandang sendiri dengan agregrat 2-0, 2 goal diborong oleh striker Persib Bandung C. Gonzales padahal dalam timnas filipina terdapat 9 pemain naturalisasi yang berasal dari Inggris dan Amerika.
Kini Indonesia sudah ditantang oleh timnas Malaysia di partai final yang sebelumnya dapat melewati hadangan dari juara bertahan Vietnam dengan agregrat 2-0.
Tentu ada kepercayaan diri terhadap timnas Indonesia karena di laga sebelumnya Indonesia menang telak atas Malaysia dengan skor 5-1, tapi ini adalah final jadi permainan Malaysia pasti berbeda total dengan penampilan di babak penyisihan.
Ini adalah laga final ke 4 bagi Indonesia. Kita saksikan di Final AFF Suzuki Cup 2010:
1st Leg (26/12): ( Bukit Jalil, Kuala Lumpur )
2nd Leg (29/12): ( Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta )
Siapakah tim yang akan Juara untuk pertama kali di AFF Suzuki Cup 2010?